Materi PJOK Bab 6 : Variasi dan Kombinasi Berbagai Pola Gerak dalam Aktivitas Senam Lantai Bagian 2


4. Variasi Pola Gerak Dominan Bertumpu, Tolakan, Berputar, dan Mendarat pada Guling ke Samping
Bagaimana cara melakukan gerakan guling ke samping? Amatilah Gambar 6.10. Praktikkan gerakan seperti gambar di bawah ini.
Posisi awal, sikap jongkok sejajar dengan matras. Kedua tangan memegang lutut. Gulingkan badan ke arah kanan atau ke kiri. Jaga keseimbangan badan dan usahakan arah gulingan tetap lurus. Kembalilah tubuh ke posisi jongkok. Berdiri tegak dengan kedua tangan terangkat lurus ke atas. Posisi akhir, turunkan tangan ke samping badan.

5. Variasi Pola Gerak Bertumpu, Tolakan, Berputar, dan Mendarat pada Guling ke Depan
Posisi awal, sikap membungkuk dan kedua tangan bertumpu pada matras. Lakukan tolakan badan ke depan. Saat badan berputar, luruskan kaki. Setelah berputar, lepaskan tangan. Lutut ditekuk dan pegang lutut. Akhiri dengan sikap jongkok, lalu berdiri tegak. Pandangan ke depan.

6. Variasi Pola Gerak Bertumpu, Tolakan, Berputar, dan Mendarat pada Guling ke Belakang
Posisi awal, sikap duduk dan pandangan ke depan. Lutut ditekuk rapat, dekatkan dagu dengan dada. Lipat kedua tangan dan telapak tangan dibuka ke atas sejajar bahu. Tolak badan ke belakang. Saat berguling dan mendekati sikap akhir, luruskan kaki. Akhiri dengan sikap jongkok, lalu berdiri tegak.

7. Variasi Pola Gerak Bertumpu, Tolakan, Berputar, dan Mendarat pada Guling di Atas Peti

Gerakan guling di atas peti lompat dengan langkah-langkah berikut.
  1. Lakukan awalan berlari untuk mendekati peti, kemudian lompat bertolak dengan kedua kaki. Kedua tapak tangan bertumpu pada awal ujung peti.
  2. Lompat dengan sedikit tolak tubuh ke atas. Lanjutkan dengan berguling ke depan di atas peti lompat. Posisi badan berputar di atas peti.
  3. Posisi akhir, mendarat dengan kedua kaki. Kedua tangan diluruskan ke depan untuk menjaga keseimbangan tubuh.
Manfaat Senam
1. Manfaat Fisik
Senam bermanfaat untuk mengembangkan komponen fisik dan kemampuan gerak. Senam menyumbang bagi perkembangan fisik yang seimbang.

2. Manfaat Mental dan Sosial
Ketika mengikuti program senam, anak dituntut berpikir sendiri tentang pengembangan keterampilannya. Melalui senam, kemampuan mental anak akan berkembang.

3. Manfaat bagi Perkembangan Diri
Kegiatan senam menyediakan banyak pengalaman. Dengan pengalamannya, anak mampu mengontrol tubuh dengan keyakinan dan keberhasilan tinggi. Pengalaman ini memungkinkan terbentuknya konsep diri yang positif.

Gerakan senam pada materi di depan dapat dikuasai jika kamu rajin berlatih. Diperlukan sikap disiplin, berani, dan percaya diri saat berlatih senam lantai.

Rangkuman
  1. Senam lantai adalah latihan tubuh yang dilakukan di lantai atau pada alat yang dirancang untuk meningkatkan daya tahan, kelenturan, koordinasi, dan kontrol tubuh.
  2. Pola gerak dalam kegiatan senam lantai terdiri atas variasi dan kombinasi pola gerak senam lantai tanpa alat serta variasi dan kombinasi pola gerak senam lantai dengan alat.
  3. Variasi dan kombinasi pola gerak senam lantai tanpa alat dapat dilakukan dengan berbagai aktivitas berikut.
    1. Sikap lilin.
    2. Jangkit berantai.
    3. Kayang.
    4. Kangkang berpasangan.
    5. Sikap pesawat terbang.
  4. Variasi dan kombinasi pola gerak senam lantai dengan alat dapat dilakukan dengan berbagai aktivitas berikut.
    1. Melompati rintangan.
    2. Senam dengan tongkat.
    3. Bergantung dengan kombinasi mengayun.
    4. Variasi dan kombinasi pola gerak bertumpu, tolakan, berputar, dan mendarat pada guling ke samping.
    5. Variasi dan kombinasi pola gerak bertumpu, tolakan, berputar, dan mendarat pada guling ke depan.
    6. Variasi dan kombinasi pola gerak bertumpu, tolakan, berputar, dan mendarat pada guling ke belakang.
    7. Variasi dan kombinasi pola gerak bertumpu, tolakan, berputar, dan mendarat pada guling di atas peti.

Posting Komentar

0 Komentar